Senin, September 13, 2010

iPod Nano 6G, MP3 Terkecil di Dunia


London : IPod nano terbaru ini sangat berbeda dari model sebelumnya, terlihat dari tampilan bentuk dan tombol pengontrol utama. Generasi keempat iPod Touch ini memiliki tampilan ramping dan sekarang menggunakan layar definisi tinggi yang sama dengan iPhone 4. Selain itu, iPOd ini memiliki fitur yang sama dengan iPhone 4 yaitu layar multi-touch. Fitur ini memungkinkan lebih dari satu jari untuk digunakan pada layar sekaligus. Ipod nano ini hanya memiliki 1,48 inci, dengan berat 0,35 inci 21,1 gram. Oleh karena itu ipod ini lebih cocok jika dikatakan sebagai iWatch karena memilliki tampilan jam tangan sungguhan pada menu utama. Ipod nano ini juga disebut dengan mp3 paling kecil di dunia. Steve Jobs, salah satu pendiri Apple, mengatakan, "iPod nano ini sangat kecil sehingga saya bisa memakainya sebagai jam tangan. iPod nano ini bahkan memiliki tampilan seperti jam tangan sungguhan. "Kecil - kecil cabe rawit", istilah ini juga sangat tepat untuk iPod nano ini, walaupun bentuknya yang mini namun untuk ketahanan bateri mp3 ini memang patut diacungi jempol. Ipod nano 6G ini dapat bertahan selama 24 jam penuh walupaun digunkan untuk memutar musik dan mendengarkan radio FM seharian. Anda bisa menikmati iPod nano terbaru ini dengan harga US $ 200 atau sekitar Rp. 2 jutaan.

Tidak ada komentar: